
Di Femina ini, saya diminta menuliskan 5 kuliner favorit se-Indonesia yang pernah saya cicipi. Terus terang susah banget waktu disuruh milih cuma LIMA diantara puluhan bahkan ratusan kuliner yang tersaji di berbagai kota di Indonesia. Tapi “dengan berat hati” saya akhirnya memilih lima kuliner Indonesia favorit diantara para favorit lainnya. Kuliner tersebut adalah:
1. Kuliner Aceh: Mie Razali
2. Kuliner Jogja: Gudeg Yu Djum
3. Kuliner Mataram: Ayam Plecingan dan Plecing Kangkung
4. Kuliner Banjarmasin: Lontong Orari
5. Kuliner Makassar: Konro Karebosi
Sekali lagi, tentu ini tidak menggambarkan keseluruhan favorit saya atas kuliner Indonesia di kota-kota lain, tapi karena harus memilihlah akhirnya muncul 5 kuliner diatas.
Oh ya, artikel ini muncul di bagian “Wisata Gastronomi ala Blogger” yang menampilkan pilihan kuliner dari 4 orang blogger yaitu Lidia Tanod (lidiatanod.multiply.com), Banyumurti (banyumurti.net), Grace Koesoma (jivekitchen.blogspot.com) dan Adi Taroepratjeka (aditaroepratjeka.wordpress.com). Silakan menikmati sajian lengkapnya di Majalah Femina Edisi Tahunan 2012, dan rajin-rajin tengokin banyumurti.net yahhh… 🙂

, Terimakasih telah mengunjungi olahan.id, semoga bermanfaat dan lihat juga di situs berkualitas dan paling populer Aopok.com, peluang bisnis online Topbisnisonline.com, pasang iklan gratis Iklans.com dan join di komunitas Topoin.com.








