
Sore itu aku melintas di sebuah jalan yang tidak terlalu besar di pusat kota Bojonegoro. Di sebuah sudut jalan sempat melihat sebuah kedai sederhana berwarna hijau. Tidak terlihat tulisan nama kedainya, hanya terbaca menunya: Tahu Campur dan Lontong Kikil. Seketika terbersit untuk menjadikan kedai ini sebagai tempat makan malam nanti, kayaknya enak nih.

Tidak berapa lama setelah istirahat di hotel, saya langsung berjalan menuju kedai ini, hanya sekitar 1 KM dari hotel yang saya inapi di Bojonegoro ini. Waktu menunjukkan pukul 19.20 ketika saya tiba, sudah banyak orang yang bersantap di tempat ini. Tidak terlalu penuh, tapi tidak sepi pastinya. Sempat bimbang memilih antara dua menu yang tersaji, tapi yang jelas kikil yang ditusuk seperti sate, terlihat tersusun di dalam “dandang” dan sangat menggoda iman. Akhirnya, saya memilih untuk menikmati Tahu Campur. Potongan tahu tersaji dalam piring ditemani lentho, mie kuning, toge, selada dan potongan kupat. Semuanya diguyur kuah manis yang segar dengan sentuhan bumbu petis yang berikan aroma yang khas. Dan yang penting satu tusukan kikil sapi menjadi penyempurna hidangan ini. Buat saya ini salah satu tahu campur terenak yang pernah saya coba, kuah dan kikilnya wajib dikasih dua jempol.

Selesai menikmati satu porsi tahu campur ini, langsung penasaran sama Lontong Kikil nya. Apakah seenak tahu campurnya? Maka esok harinya, saya merekomendasikan tempat ini ke beberapa teman, dan akhirnya memutuskan untuk makan malam bersama di kedai ini. Dan pastinya, kali ini saya memesan Lontong Kikil. Potongan kupat dan kikil bersatu dalam kuah soto. Kikilnya tidak perlu dibahas lagi, tapi pujian berikutnya harus diberikan ke kuah sotonya. gurih dan segar. Kucuran jeruk nipis, sambal dan sedikit kecap manis menjadi penyempurna Lontong Kikil ini.

Ada tulisan kecil terpampang, “Warung Cak Adi, Tahu Campur & Lontong Kikil Lamongan, Pindahan Pojok Kantor Pos”. Ya, kayaknya tempat ini lebih terkenal sebagai warung tahu campur pindahan dari pojok kantor pos. Buka dari jam 4 sore sampai 10 malam, tampak pelanggan tidak pernah berhenti untuk datang ke sini, baik untuk makan di tempat ataupun dibawa pulang. Harga satu porsinya hanya 15 ribu rupiah, tapi perlu diketahui di sini hanya menerima pembayaran cash. Buat saya ini salah satu tempat yang akan saya rekomendasikan sebagai alternatif tempat makan malam di Bojonegoro
Wisata Kuliner Indonesia #469
Kuliner Bojonegoro
Tahu Campur dan Lontong Kikil (Pindahan Pojok Kantor Pos)
Jl. Dr. Sutomo – Bojonegoro

, Terimakasih telah mengunjungi olahan.id, semoga bermanfaat dan lihat juga di situs berkualitas dan paling populer Aopok.com, peluang bisnis online Topbisnisonline.com, pasang iklan gratis Iklans.com dan join di komunitas Topoin.com.